GUDATAnews.com, Kota Bengkulu – ‘’Saya
berkeinginan membuat perubahan untuk murid yang dibimbing agar mereka menjadi
lebih baik di masa yang akan datang,’’ harap Ramdani, Shadow Teacher SD Fatma
Kenanga Islamic Character School Kota Bengkulu.
Untuk melakukan perubahan terhadap muridnya, Sarjana (S-1)
Pendidikan Agama Islam lulusan IAIN Bengkulu ini menjelaskan, ia harus sabar
dan tekun ketika mendampingi Anak Berkebutuhan Khusus karena mereka tergolong
istimewa kualitasnya.
‘’Salah satu cara agar murid mudah menerima materi pelajaran
yakni dengan mengulang kembali pelajaran di rumah maupun saat berada di
sekolah,’’ kata anak bungsu dari 6 bersaudara dari pasangan Widodo dan
Ramasia.
Pengagum Nabi Muhammad SAW ini menambahkan, sejak berbagi ilmu
di SD Fatma Kenanga mulai 1 Juli 2021 karena ingin mencari pengalaman mengajar,
ia memegang prinsip hidup ‘Jangan malu bertanya’ agar cepat menyesuaikan diri
dengan lingkungan pengabdian.
Kiprah Pak Guru Dani telah ditempa saat Madrasah Aliyah (MA), ia
telah menerima amanah sebagai Wakil OSIS, Wakil Rohis, aktif di kegiatan ekstra
Pasukan Pengibar Bendera, anggota Gerakan Pramuka serta olahraga futsal.
Perjuangannya semakin menantang, setelah menyelesaikan
pendidikan di SD Negeri 5 Lebong Sakti, SMP Negeri 2 Lebong Sakti dan MA Negeri
1 Lebong, pemilik hobi menulis ini merantau ke Kota Bengkulu sambil bekerja
untuk menggapai cita-cita mendapatkan gelar Sarjana. (Mitradi HFA)